Untuk naga mudaku

Selamat sore naga ku
Kau kian gagah dalam umurmu
Tetap berteriak untuk ingin
Tetap merajuk kala memaksa

Kau naga muda paling tampan
Pada belantara yang terpilih untukmu
Ku ingin mendekapmu sore ini
Ku ingin tangismu, karena aku rindu

Naga mudaku yang kian melembut
Mungkin umurmu yang mendidik
Kau lebih lembut dari kemarin
Yang kian pandai merayu hati kami

Kami sayang padamu
Walau kadang akupun jauh
Tapi rindu pada apimu
Tak usai walau kau kupeluk

Untuk nagaku…Ayah rindu
Jakarta 11 Februari 2012

Duniaku padamu

Dunia kita
Diapit jurang pada titian
Yang menjadi jalan
Menuju arah terpilih
Dari harap ke tuhan

Mimpi kita
Kadang congkak, membius asa
Pun indah dari awalnya
Seperti harapmu saat menerimaku
Membungkus mimpi jadi bekal kita

Sayang dan Marah
bagai dandang menanak dewasa
Yang terhidang pada nampan dunia
Dan terus kita buat hingga menua
Bersama cinta yang luruh bersamanya

Aku mimpimu
Kau api yang membakar hasrat dunia
Kau berkah tuhan pada dunia ku
Pada masa yang terus menua
Dan aku akan tetap muda untukmu..

Jakarta 9 Februari 2012

Untukmu aku hidup

Untukmu aku bertahan
Dalam lelah diraga
Dan getir pekat lidah
Yang menahan haus
Demi harapan yang membuncah

Setelah terpapar sihir
Dan luka panjang akibatnya
Aku merasa kuat untukmu
Kan kujaga hatimu pada rasa yang sama
Pada rasa awal kau temukan hatiku

Aku menyayanginu,
Dalam bentuk birahi tak sudah
Aku mengasuhmu,
Dalam buaian cinta pada harap kita
Aku menjagamu,
Bagai pualam terakhir yang terpegang

Sayangku,
Kudoakan kelak kau menjadi
Bidadari surga yang terindah
Yang memintaku sekali lagi
Sebagai pendampingmu, di sisi Nya

Palembang 1 Februari 2012